Pengaruh Brand Image Terhadap Keputusan Pembelian Pada Rumah Makan Ayam Bakar Wong Solo Bandung

Authors

  • Hibatullah Firdaus Widawati Telkom University
  • Aditya Wardhana Telkom University

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh brand image terhadap keputusan pembelian pada Rumah Makan Ayam Bakar Wong Solo Bandung. Permasalah yang dikaji dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa banyak konsumen yang mengenal brand pada Rumah Makan Ayam Bakar Wong Solo Bandung. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif – kausal. teknik yang diambil dari nonprobability sampling adalah teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 100 responden yang merupakan pelanggan rumah makan Ayam Bakar Wong Solo Bandung. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regres linier sederhana. Dari hasil penelitian didapat hasil bahwa Brand Image berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian pada Rumah Makan Ayam Bakar Wong Solo Bandung. Hal ini dapat diperoleh nilai thitung untuk variabel Brand Image (X) sebesar 5,585 dan ttabel 1,660 dengan nilai signifikansi dibawah 0,05 (0,000 < 0,05) dikaren akan nilai thitung>ttabel, maka H0 ditolak dan Ha diterima. Berdasarkan hasil perhitungan koefisien determinasi menunjukan bahwa variabel bebas yang terdiri dari Brand Image terhadap Keputusan Pembelian adalah sebesar 24,1%. Sedangkan sisanya 75,9% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Dari hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa Brand Image (X) berpengaruh secara signifikan terhadap Keputusan Pembelian (Y). Kata Kunci : Brand Image, keputusan pembelian Abstract This study aims to determine the effect of Brand Image To Purchase Decision In Restaurant Of Ayam Bakar Wong Solo Of Bandung. The issue in this study is to find out how many consumers who know the brand on Ayam Bakar Wong Solo Restaurant in Bandung. This research is a quantitative research. The research method used is descriptive method - causal. Technique taken from nonprobability sampling is purposive sampling technique. Data collection was done by distributing questionnaires to 100 respondents who are customers of Ayam Bakar Wong Solo restaurant in Bandung. Data analysis technique used is simple linear regres analysis. From the research got result that Brand Image have significant influence to purchase decision at Ayam Bakar Wong Solo restaurant in Bandung. It can be obtained value of thitung for Brand Image (X) variable is 5,585 and ttabel is 1,660 with significance value below 0,05 (0,000 <0,05) because of value of thitung>ttabel, then H0 is rejected and Ha accepted. Based on the calculation coefficient of determination shows that the independent variable consisting of Brand Image to the Purchase Decision is 24,1%. While the remaining 75,9% is explained by other variables not examined in this research. From the results of the research, it can be concluded that Brand Image (X) has significant effect on Decision Purchase (Y). Key Word : Brand Image, decision purchase

Downloads

Published

2018-08-01

Issue

Section

Program Studi S1 Ilmu Administrasi Bisnis