Pengaruh Brand Image Brand Trust Terhadap Minat Beli Konsumen Di Pt. Pandu Persada Bandung 2020

Authors

  • Dendy Muhamad Febrianto Telkom University
  • Harrie Lutfi Telkom University

Abstract

ABSTRAK PT. Pandu Persada adalah perusahaan konsultan swasta nasional yang dari mulai berdirinya hingga saat ini mengkhususkan pelayanannya menangani bidang jasa konsultasi teknis. PT. Pandu Persada mengalami penurunan jumlah tender atau konsumen. Yang di sebabkan oleh faktor brand image dan brand trust. Salah satu strategi untuk meningkatkan minat beli konsumen di PT. Pandu Persada, yaitu dengan cara menciptakan brand image yang baik dan menjaga brand trust dapat menjadikan salah satu faktor minat konsumen dalam membeli suatu produk, terutama dibidang jasa konsultan kontruksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh citra merek dan kepercayaan merek terhadap minat beli di PT. Pandu Persada kota Bandung. Metode yang digunakan adalah analisis penelitian deskriptif dengan jenis data kuantitatif. Metode pengambilan sampel adalah non probability sampling dengan teknik insidental sampling yaitu dengan menyebarkan kuesioner kepada responden. Target responden pada penelitian ini yaitu konsumen yang sudah menggunakan jasa di PT. Pandu Persada. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisa terhadap 100 responden diperoleh persamaan regresi linier bergandanya yaitu. Y = 1,337 + 0,353 (X1) + 0,710 (X2) dan koefesien determinasi sebesar 0,490 yang menunjukan bahwa pengaruh brand image, brand trust secara simultan terhadap minat beli di PT. Pandu Persada Bandung adalah sebesar 49 % sedangkan sisanya sebesar 51% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti oleh penulis. Kata Kunci : brand image, brand trust, minat beli.ABSTRACT PT. Pandu Persada is a national private consulting company that from its establishment to the present specializes in handling technical consulting services. PT. Pandu Persada experienced a decrease in the number of tenders or consumers. Which is caused by brand image and brand trust factors. One strategy to increase consumer buying interest at PT. Pandu Persada. namely by creating a good brand image and maintaining brand trust can be a factor of consumer interest in buying a product, especially in the field of construction consulting services. This study aims to determine the effect of brand image and brand trust on buying interest in PT. Pandu Persada city of Bandung. The method used is descriptive research analysis with quantitative data types. The sampling method is non probability sampling with incidental sampling technique that is by distributing questionnaires to respondents. The target respondents in this study are consumers who have used services at PT. Pandu Persada. The method of data analysis in this study uses multiple linear regression test. Based on the results of the analysis of 100 respondents obtained by the multiple linear regression equation. Y = 1.337 + 0.353 (X1) + 0.710 (X2) and the coefficient of determination of 0.490 which shows that the effect of brand image, brand trust simultaneously on buying interest in PT. Pandu Persada Bandung is 49% while the remaining 51% is influenced by other factors not examined by the author. Keywords: brand image, brand trust, purchase interest.

Downloads

Published

2020-08-01

Issue

Section

Program Studi D3 Manajemen Pemasaran